8 Rekomendasi Tipe Fasad Rumah Untuk Tampilan Modern Dan Estetik
Memilih desain fasad rumah atau tampilan eksterior rumah yang tepat memang terkadang cukup sulit. Karena itu, simak artikel berikut untuk membantu kamu mencari inspirasi desain fasad rumah yang sesuai dengan keinginan kamu ya!

Fasad rumah atau yang biasa dikenal dengan tampilan eksterior rumah merupakan bagian penting rumah yang perlu dipertimbangkan saat ingin merenovasi atau membangun rumah. Bagian ini menjadi salah satu bagian terpenting dalam memberikan kesan estetis pada rumah. Kamu harus dapat menyesuaikannya dengan konsep dan bagian interior rumah kamu agar menghasilkan rumah yang indah.
Meski begitu masih banyak orang yang belum tau tipe fasad yang tepat dan sesuai dengan seleranya. Nah untuk itu, kali ini Homeplan akan memberikan beberapa rekomendasi tipe fasad rumah yang bisa kamu gunakan untuk membuat rumah kamu menjadi semakin menarik. Penasaran? Langsung aja yuk disimak pembahasannya di bawah!
1. Fasad Rumah Minimalis

Saat ini konsep desain minimalis menjadi salah satu desain yang cukup banyak diminati. Hal tersebut karena desain minimalis memiliki ciri khas yang simpel dan tampilan yang bersih membuatnya menjadi nyaman untuk dilihat. Fasad rumah minimalis juga dapat memberikan kesan tersebut pada rumah kamu. Untuk membuatnya semakin terlihat menarik kamu bisa mencampurkan beberapa aksen kayu ataupun batu pada fasad rumah kamu.
2. Fasad Rumah Natural

Sejuk dan alami, itulah ciri khas yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan fasad rumah tipe ini. Selain itu kamu juga bisa mendapatkan tampilan fasad yang tidak membosankan dan dapat menyehatkan rumah kamu. Untuk mewujudkannya kamu bisa menggunakan material kayu dan menjadikan beberapa bagian fasad rumah sebagai taman vertikal yang cantik.
3. Fasad Rumah Klasik

Fasad rumah klasik biasanya dapat memberikan kesan yang megah dan mewah pada rumah kamu. Karena itu jenis fasad ini biasanya digunakan pada rumah-rumah dengan ukuran yang luas. Sangat berbeda dengan konsep minimalis yang menonjolkan kesan simpel, fasad klasik biasanya memiliki bentuk yang rumit. Hal tersebut membuat detail-detail seperti pilar rumah, ukiran pada dinding, dan panel cekung menjadi cukup menonjol.
4. Fasad Rumah Skandinavia

Salah satu ciri khas dari konsep desain skandinavia adalah mengutamakan fungsionalitas namun tetap memberikan nilai estetika yang menarik. Tipe fasad rumah ini cukup mirip dengan tipe fasad rumah minimalis. Namun biasanya fasad rumah skandinavia akan dilengkapi dengan halaman yang luas dan hijau dan penambahan aksen kayu atau kaca.
5. Fasad Rumah Kontemporer

Fasad rumah kontemporer memiliki ciri khas yang menonjolkan bentuk-bentuk geometri pada rumah. Fasad rumah ini sangat cocok bagi kamu yang menyukai bentuk geometri pada rumah seperti kubus dan balok. Bentuk tersebut akan terlihat fungsional dan tidak terlalu menunjukkan banyak detail sehingga terlihat simpel dan sederhana.
6. Fasad Rumah Rustic

Fasad rumah rustic identik dengan karakteristik yang cukup unik, dengan menggunakan bahan-bahan seperti kayu dan batu. Jenis fasad ini juga tidak membutuhkan finishing yang terlalu rapi karena tampilan yang terlihat belum selesai juga merupakan salah satu ciri khas dari fasad rumah ini. Kamu pun tidak perlu terlalu banyak mengeluarkan rumah jika menggunakan fasad rumah tipe rustic.
7. Fasad Rumah Bohemian

Gaya bohemian merupakan salah satu konsep desain yang tidak memiliki aturan khusus. Jenis fasad rumah ini biasanya campuran antara gaya klasik, artistik, dan vintage. Untuk membuat fasad rumah gaya bohemian kamu tidak perlu terlalu pusing memikirkan kerapihan dan keteraturannya. Dengan gaya ini kamu juga bisa lebih kreatif karena dapat mencampurkan banyak warna menjadi satu.
8. Fasad Rumah Country

Fasad rumah country terlihat begitu klasik dan cocok bagi kamu yang menyukai gaya lama. Fasad jenis ini didominasi unsur kayu dan tanaman rindang yang membuat rumah terlihat sejuk dan nyaman. Jadi teras rumah kamu akan terasa begitu nyaman dan sejuk dengan fasad rumah ini, sehingga kamu pun bisa bersantai di teras dengan rileks.
Setiap tipe fasad rumah pasti memiliki ciri khasnya masing-masing dan terkadang sulit digabungkan dengan tipe lainnya. Jadi sebisa mungkin jangan mencampurkan tipe fasad dengan tipe interior rumah kamu ya, untuk menghasilkan nilai estetika yang maksimal. Jadi apa kamu sudah memutuskan ingin memiliki fasad rumah seperti apa? Tulis di kolom komentar ya!
Jangan lupa untuk mendownload aplikasi Homeplan di smartphone kamu untuk mendapatkan inspirasi desain menarik. Dan jika tertarik kamu bisa melakukan konsultasi langsung dengan profesional secara gratis loh! Jadi tunggu apalagi yuk download Homeplan sekarang!